Siapa sih yang gak
pengen kuliah di luar negri dengan beasiswa yang ditawarkan? Nah kebanyakan
yang ingin melanjutkan masih bingung karena keterbatasan biaya maka dari itu
dengan beasiswa akan mampu meringankan beban tersebut. Tentunya tidak mudah
untuk mendapatkan beasiswa tersebut, harus ada syarat-syarat yang harus
dipenuhi. Pada artikel ini akan dibahas tentang cara mendapatkan beasiswa kuliah di luar negeri 2017.
Beasiswa untuk kuliah di luar negeri banyak macamnya terutama program
pemerintah dan program kampus dari negara asal pemberi beasiswa. Sejumlah program Beasiswa Kuliah di Luar
Negeri punya reputasi besar. Tak dipungkiri lagi puluhan ribu mahasiswa dari
mancanegara memperebutkan setiap tahun.
Kuliah di luar negeri untuk S1 memang tidak sebanyak program
pascasarjana (S2). Umumnya mereka yang kuliah di luar negeri adalah orang-orang
dengan latar belakang ekonomi atas. Program beasiswa S1 luar negeri jadi
jembatan bagi kalian yang berprestasi namun mengalami kesulitan finansial untuk
meraih impiannya.
Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah Di Luar Negeri 2017 dengan mudah
Nah untuk para kalian
lulusan s1 yang ingin mencari cara mendapatkan beasiswa kuliah di luarnegeri 2017 yuk langsung saja yang penasaran.
Berikut ini, akan saya paparkan tips cara
mendapatkan beasiswa kuliah di luar negeri 2017. Cara yang umum dan sudah pasti
kalian pernah dengar, namun mari kita ulas sekali lagi disini dan semoga dapat
kamu praktekkan kedepannya, untuk tetap semangat.
1.
Berusaha lebih menonjol di bidang
Akademis
Untuk adik-adik yang masih duduk di
bangku SMA, ayo jangan sampai menyesal. Belajarlah dengan giat mulai mulai dari
sekarang jika ingin merasakan betapa nikmatnya kuliah dengan Cara Mendapatkan
Beasiswa Kuliah Di Luar Negeri 2017.
Meskipun hanya sebatas angka. Nilai
akademis adalah bukti sebagai batu loncatan awal buatmu berjuang lebih keras
lagi di jenjang selanjutnya. Selain itu, nilai akademis adalah salah satu
persyaratan yang ada dalam apply beasiswa.
2. Aktif
di Organisasi
Pintar
doang gak cukup. Nilai akademis tinggi gak juga cukup. Iya, gak cukup jika kamu
tidak mencari pengalaman nyata dalam dunia pengorganisasian.
Ketika
kamu bergabung di organisasi, kamu tidak hanya mendapat predikat anak keren, anak
hitz dan sebagainya. Kamu juga akan mendapatkan banyak pengalaman yang baru,
pengalaman yang tidak terjadi dua kali, pengalaman yang gak akan kamu sesalkan
dikemudian hari.Pengalaman organisasi adalah senjata yang bisa kamu gunakan
sebagai bagian lain dari keunikanmu sebagai pribadi yang mempunyai nilai
akademis bagus dan aktif di sekolah maupun kampus.
3. Kemampuan
Bahasa Asing
Dengan
berkembangnya zaman dan teknologi, bahasa asing adalah sesuatu yang wajib kamu
kuasai. Minimal satu bahasa asing, diluar bahasa Indonesia dan bahasa daerah
sehari-hari. Persyaratan utama dalam cara mendapatkan beasiswa kuliah di luar negeri 2017 adalah mengenai problem bahasa. Kamu perlu
mengasah terus kemampuan bahasa asingmu agar kesempatan diterima meningkat.
Belajar bahasa asing juga bikin otak kita awet muda loh, katanya.
4. Temukan
Rekomendasi
Meski
gak terlalu menjadi titik penting dalam persyaratan beasiswa. Mencari
rekomendasi itu penting banget dan membuat peluangmu diterima terbuka semakin
lebar. Untuk anak kuliahan kamu bisa gampang mencari rekomendasi, dari dosen,
pak rektor kampusmu, dari pihak kampus, dll. Asal kamunya gak malas untuk terus
mencari rekomendasi sampai dapat.
Pastikan
kamu punya rekam jejak yang baik, dan segudang prestasi yang dapat membantumu
dalam menemukan rekomendasi. Kalau kamu berprestasi, pasti kamu punya koneksi
dengan beberapa orang penting di sekolahmu.
5. Membuat
CV yang Menarik
Apa
itu CV? Bagi pemberi beasiswa, sebuah data diri, riwayat hidup merupakan hal
penting yang pertama kali dilirik. Di dalamnya, akan ada banyak tulisan
pencapaian-pencapaian yang sudah kamu lakukan. Kegiatan kamu, prestasi kamu,
dll.
Agar
Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah Di Luar Negeri 2017 berhasil, pastikan kamu
membuat data diri dan riwayat hidup semenarik mungkin. Isi bagian yang penting
dengan pengalaman berhargamu. Perhatikan format pembuatan CV.
6. Persiapkan
Diri Untuk Interview
Meskipun
belum tau apakah dokumen yang kamu apply lolos atau tidak. Persiapan soal
interview perlu kamu waspadai jauh-jauh hari. Karena hal terpenting dari
keseluruhan seleksi beasiswa adalah saat interview, pada tahap ini akan menjadi
penentu nasibmu kedepannya. Apakah gagal atau berhasil.
Untuk
beasiswa luar negeri, biasanya kamu akan di wawancarai langsung orang-orang
tertentu dari pihak luar Negeri tujuan beasiswamu.Untuk itulah, jangan
mengacaukan usaha yang panjang tanpa persiapan yang matang dalam wawancara.
Biasakan diri dan latih terus kemampuan bahasa asingmu. Karena wawancara
biasanya menggunakan bahasa asing tertentu.
7. Coba
Lagi, Coba Terus
Meski
sudah mencoba dan dinyatakan gagal. Bukan berarti perjuanganmu selesai. Coba.
Coba dan coba terus lagi Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah Di Luar Negeri 2017. Sekali lagi, bahkan orang yang
pintar dan memenuhi kriteria pun bisa gagal. Hanya Tuhan yang tahu.
Beberapa Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah Di Luar Negeri 2017 dengan Cepat
Yap
jika sudah tau Cara Mendapatkan Beasiswa
Kuliah Di Luar Negeri 2017 segera dafrtarkan diri anda secepat mungkin
sebelum terlambat. Terus berusaha ya guys kalau gagal.
0 komentar:
Posting Komentar